Cara bayar indihome lewat bca mobile – Jika kita berlangganan Indihome tentu kita harus membayar tagihan tersebut tiap tanggal 20 setiap bulannya. Kita bisa membayar langsung dengan cara datang ke Plaza telkom terdekat dengan menyebutkan nomor indihome atau nomor telepon. Tidak boleh telat, karena kita akan di denda jika melewati tanggal jatuh tempo.
7 hari sebelum tanggal jatuh tempo akan akan pemberitahuan lewat email, mengenai jumlah yang akan di bayar, begitupun dengan petunjuk cara melakukan pembayaran. Bisa melalui kartu kredit, mobile banking, internet banking, SMS banking, atau langsung ke mesin ATM. Berikut contoh emailnya !
Pada kesempatan kemarin sudah di ulas mengenai cara bayar indihome lewat atm BNI, lewat ATM BRI, serta lewat ATM Mandiri. Nah kali ini, admin menyempatkan untuk menyelesaikan tagihan indihome lewat bank BCA .
Daftar Isi
Cara Bayar Indihome Lewat BCA Mobile
Buka aplikasi BCA Mobile
Setelah terbuka, klik m-BCA
Lalu masukkan 6 digit kode akses m BCA, setelah itu pilih m-Payment
Lalu pilih menu Telepon
Lalu masukkan kode area serta nomor telepon. Bisa juga nomor indihomenya.
Setelah itu, klik Send di pojok kanan atas. maka akan ada layar konfirmasi tagihan. Jika data sudah benar, klik OK. lalu masukkan PIN transaksi. Maka saldo yang ada di rekening terpotong sesuai dengan jumlah tagihan di tambah dengan biaya administrasi 2,500.
Itulah cara mudah bayar indihome, adapun yang perlu di ketahui bahwa membayar melalui chanell perbankan itu akan di kenakan biaya administrasi, tapi ini tentu leboh murah jika di bandingkan kita harus mengunjungi loket pembayaran di telkom. Tentu ini lebih hemat dan simple !!!.