Go-Jek  

Cara Bayar, Mengaktifkan dan Biaya Paylater Gojek

Cara bayar paylater gojek – Persaingan di industri ojek online terus memacu para pelaku usaha untuk menciptakan terobosan terobosan baru demi untuk memberikan kemudahan para penggunanya. Sebut saja #Gojek, sebagai salah satu transportasi online seperti #grab, kembali meluncurkan fitur baru pada aplikasinya yaitu Paylater.

Paylater sendiri merupakan metode pembayaran yang dapat di gunakan oleh penumpang untuk gojek bagi yang belum memiliki uang. Kalau di grab memiliki Ovo. tetapi fungsinya tidak sama dengan Paylater ini.

Paylater yaitu metode pembayaran yang akan di tagihkan pada akhir bulan. Jadi ini, sangat flexibel. Bagi penumpang yang belum punya uang dapat membayarnya ketika tagihan sudah muncul.

Namun di sisi lain, karena fungsinya seperti kartu kredit. Maka untuk berlangganan paket ini kita kudu di bebankan biaya berlangganan. Tapi jangan khawatir, karena biaya tersebut tidak mahal kok. Lagian kalau tidak di gunakan, kita juga tidak di bebankan biaya.

Secara panjang lebar, kami tidak menyempatkan untuk menjelaskan Paylater itu sendiri. Namun yang kami fokuskan pada kesempatan ini adalah bagaimana cara bayar Paylater gojek. Olehnya itu, yuk kita langsung saja ke pembahasannya.

Cara bayar paylater gojek, cara mengaktifkan dan biaya berlangganannya.

Daftar Isi

Cara Bayar Paylater Gojek

  1. Untuk bayar Paylater Gojek kita menggunakan Go-Pay. Jadi sebelum menggunakannya pastikan terlebih dahulu saldo yang kita miliki di Go-Pay sesuai atau cukup untuk pemakaian kita di Paylater.
  2. Ketika saldo Go-pay mencukupi. Selanjutnya, buka aplikasi Go-Jek dan klik menu “Lainnya”
  3. Di situ akan kelihatan “Ikon Paylater”
  4. Setelah itu, kita akan melihat berapa biaya tagihan yang mesti di bayarkan plus denda jika ada.
  5. Setelah itu, tinggal klik tombol Bayar Tagihan Paylater Gojek

Cara Mengaktifkan Fitur Paylater Gojek


Perlu di perhatikan bahwa, paylater ini hanya bisa di gunakan oleh penumpang atau pengguna yang terpilih. Cara mengetahuinya adalah akan muncul notifikasi di aplikasi Go-jek yang kita miliki. Olehnya itu, jika muncul notifikasi sebaiknya di baca terlebih dulu, sebelum di hapus…he..he..he..he…

Cara mengaktifkannya cukup mudah, tinggal klik notifikasi tersebut, lalu klik “Aktifkan Paylater”Setelah itu, maka fitur ini sudah bisa di gunakan.
Jangan khawatir untuk penggunaan Paylater ini kita tetap mendapatkan diskon atau potongan harga sama seperti kita membayar melalui Go-pay.

Biaya Berlangganan Paylater

Seperti yang di singgung sebelumnya mengenai biaya. Untuk biaya berlangganan paket ini di kenakan denda 2000 setia[p harinya jika kita tidak membayar sebelum tanggal 5 di bulan berikutnya atas tagihan yang muncul di bulan lalu.

Demikianlah yang sempat kami sampaikan mengenai cara bayar paylater gojek, cara mengaktifkan dan berapa biaya berlangganannya. Olehnya itu, untuk mengobati rasa penasaran anda tidak ada salahnya untuk mengaktifkan fitur ini jika sudah muncul di aplikasinya. Sembari mempelajari manfaat, biaya yang tidak sempat di jelaskan di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *